Dukung Keunggulan Kegawatdaruratan Bencana, LD Avicenna Adakan Pelatihan Penyelenggaraan Jenazah

Oleh: M. Yusril Ihza Djakaria . 26 Juni 2022 . 23:23:08

GORONTALO - Lembaga Dakwah Avicenna Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Gorontalo mengadakan pelatihan penyelenggaraan jenazah pada Jumat (24/6/2022). Kegiatan yang berlangsung di lantai tiga gedung FK UNG ini menghadirkan Ketua PW Jaringan Pemuda dan Remaja Masjid Indonesia (JPRMI) Provinsi Gorontalo Ustaz Roswan Manto sebagai pemateri.

Didapuk sebagai pembuka acara, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni dr. Sri Manovita Pateda, M.Kes., Ph.D. menyambut baik pelaksanaan pelatihan ini, ditambah dengan kegiatan ini mendukung keunggulan FK UNG dalam bidang kegawatdaruratan bencana.

"Semua fakultas kedokteran di Indonesia punya kekhususan masing-masing, FK UNG mengambil kekhususan di bidang kegawatdaruratan bencana. Yang namanya kebencanaan, tidak lepas dari apa yang dipelajari hari ini (penyelenggaraan jenazah)." ujar Sri dalam sambutannya.

Pelatihan yang dihadiri 29 mahasiswa FK UNG ini bermaksud untuk mengajarkan penyelenggaraan jenazah bagi yang baru pertama kali mengikutinya dan mengulang kembali tata cara penyelenggaraan jenazah bagi yang pernah mempelajari sebelumnya. "Tujuan diadakan kegiatan ini untuk mempelajari tuntunan penyelenggaraan jenazah sesuai sunnah Rasulullah," kata Randi Mokodoto ketua panitia kegiatan.

Agenda

16 - 17 Januari 2023

WORKSHOP FASILITATOR KLINIK II

Melatik dosen klinik sebagai fasilitator klinik.

14 Januari 2023

TRAINING SMART CONTENT CREATOR

Roadshow Virtual di FK UNG oleh Ummat Tv dan Akademi Konten

25 - 26 Juni 2022

WORKSHOP FASILITATOR KLINIK

Diikuti oleh seluruh dosen klinik FK UNG sebagai persiapan menuju tahap profesi dokter.

19 Juni 2022

MEDICAL WORKSHOP ON DIAGNOSIS OF MERCURY INTOXICATION BY METHYLMERCURY EXPOSURE

Lecturer: Dr. Shigeru Takaoka (Director of Kyoritsu, Neurology, and Rehabilitation Clinic, Japan) | Opening Speech: dr. Sri Asriyani, Sp.Rad(K), M.Med.Ed. (Dean Faculty of Medicine State University of Gorontalo)