FK UNG Jalin Kerja Sama Internasional dengan Erasmus Medical Center Rotterdam

Oleh: M. Yusril Ihza Djakaria . 24 September 2023 . 20:11:30

ROTTERDAM, fk.ung.ac.id - Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Gorontalo dr. Zuhriana K. Yusuf, M.Kes. bersama dengan para dekan anggota Asosiasi Fakultas Kedokteran Negeri Indonesia (AFKNI) menandatangani perjanjian kerja sama dengan Erasmus Medical Center di Rotterdam pada Rabu (20/9). Pelaksanaan kegiatan penandatanganan perjanjian kerja sama ini merupakan rangkaian kunjungan AFKNI ke Belanda dalam rangka penguatan kolaborasi internasional antara institusi kedokteran di Indonesia dan Belanda yang berlangsung sejak tanggal 16 sampai 22 September 2023.

Dihubungi usai penandatanganan, Zuhriana menyebut bahwa kerja sama ini intinya pada dua hal utama, yaitu pengembangan sumber daya manusia dan kolaborasi riset. "Kunjungan ke Erasmus MC ini memberikan pandangan baru terhadap kurikulum pendidikan kedokteran serta membuka wawasan tentang penelitian dan inovasi terkini dalam bidang kesehatan," ungkap Zuhriana.

Lebih detail, kerja sama ini akan memperkuat kolaborasi dan inovasi riset, pendidikan dan pelatihan, peningkatan kompetensi khususnya dalam bidang ilmu biomedik, program pendidikan pascasarjana, serta pertukaran mahasiswa dan dosen.

Selain menandatangani perjanjian kerja sama, para dekan dan wakil dekan anggota AFKNI melakukan diskusi dan tukar pikiran tentang perkembangan terbaru dunia medis serta melihat langsung fasilitas medis dan infrastruktur yang tersedia. 

Erasmus Medical Center merupakan pusat medis terkemuka di Rotterdam yang berafiliasi dengan Erasmus University Rotterdam. Kunjungan ke tempat ini menjadi kesempatan yang sangat berharga bagi delegasi fakultas kedokteran Indonesia.

Agenda

16 - 17 Januari 2023

WORKSHOP FASILITATOR KLINIK II

Melatik dosen klinik sebagai fasilitator klinik.

14 Januari 2023

TRAINING SMART CONTENT CREATOR

Roadshow Virtual di FK UNG oleh Ummat Tv dan Akademi Konten

25 - 26 Juni 2022

WORKSHOP FASILITATOR KLINIK

Diikuti oleh seluruh dosen klinik FK UNG sebagai persiapan menuju tahap profesi dokter.

19 Juni 2022

MEDICAL WORKSHOP ON DIAGNOSIS OF MERCURY INTOXICATION BY METHYLMERCURY EXPOSURE

Lecturer: Dr. Shigeru Takaoka (Director of Kyoritsu, Neurology, and Rehabilitation Clinic, Japan) | Opening Speech: dr. Sri Asriyani, Sp.Rad(K), M.Med.Ed. (Dean Faculty of Medicine State University of Gorontalo)